This is default featured slide 1 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured slide 2 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured slide 3 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured slide 4 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured slide 5 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

Senin, 17 Maret 2025

Viral Permintaan THR di Pasar Jagasatru, Polres Cirebon Kota Lakukan Pemeriksaan



POLRES CIREBON KOTA.– Sejumlah pedagang di Pasar Jagasatru, Kota Cirebon, mengaku menerima surat permohonan tunjangan hari raya (THR) dari pihak yang mengatasnamakan Komunitas Pengamen Jalanan (KPJ). Permintaan THR kepada pedagang ini sempat viral di media sosial. Polres Cirebon Kota pun gerak cepat bertindak dengan memeriksa beberapa pihak terkait.

Kapolres Cirebon Kota, AKBP Eko Iskandar, S.H., S.I.K , M.Si mengungkapkan bahwa pihaknya telah memanggil empat orang yang diduga membuat dan menyebarkan surat tersebut. Selain itu, sejumlah pedagang juga telah dimintai keterangan.

"Kami sudah menerima laporan dari masyarakat dan langsung melakukan pemeriksaan terhadap pihak yang bersangkutan. Sejauh ini, belum ditemukan indikasi pemaksaan atau pemerasan terhadap para pedagang," ujar AKBP Eko Iskandar, Senin (17/3/25).

Berdasarkan hasil pemeriksaan, surat tersebut berisi permohonan THR secara sukarela dari para pedagang kaki lima di Pasar Jagasatru. Meski demikian, kepolisian tetap mengambil langkah pencegahan agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

"Kami telah memberikan imbauan kepada para pembuat surat agar tidak melakukan tindakan yang bisa meresahkan masyarakat. Jika ada unsur pemerasan atau ancaman, kami tidak akan memberikan toleransi," tegasnya.

Kapolres juga memastikan bahwa Polres Cirebon Kota akan terus mengawasi situasi di lapangan dan siap menindak tegas segala bentuk aksi premanisme yang meresahkan masyarakat.

"Jika ada pedagang yang merasa terintimidasi atau dipaksa memberikan THR, segera laporkan kepada kami. Kami akan menjamin keamanan dan kenyamanan masyarakat," pungkas AKBP Eko Iskandar.

Hingga saat ini, belum ada laporan dari pedagang yang mengaku dipaksa memberikan THR. Polisi tetap mengimbau masyarakat untuk tetap waspada dan tidak ragu melaporkan kejadian mencurigakan yang berpotensi merugikan mereka.

((Red.)) 

Sidak Satgas Pangan di Kota Cirebon: Temuan Minyak Goreng Kurang Takaran dan Stok Menipis


POLRES CIREBON KOTA.-Satgas Pangan Polres Cirebon Kota dan Pemda Kota Cirebon melakukan sidak sejumlah komoditas pangan di sejumlah pasar di Kota Cirebon. Senin (17/03/24).

Pasar pertama yang didatangi tim gabungan yakni Pasar Pagi Cirebon. Di pasar ini, tim gabungan memeriksa isi atau takaran dari produk minyakkita kemasan plastik 1000 ml. Setelah ditakar, tidak ditemukan kekurangan dalam produk Minyakita kemasan plastik. Tim kemudian bergerak ke Pasar Jagasatru. Di pasar ini, tim kembali memeriksa isi Minyakita kemasan botol 1000 ml. 

Berbeda dengan sebelumnya, kali ini, isi dari Minyakita tidak seusai dengan jumlah yang tertera di kemasan botol. Diketahui dalam takaran, terlihat isi Minyakkita 1000 ml kemasan botol hanya mencapai 960 ml, atau kurang.

Asisten Daerah Bidang Perekonomian dan Pembangunan Pemda Kota Cirebon, Sumanto mengatakan, Satgas Polri dan Pemda Kota Cirebon memantau stok harga komoditas penyumbang inflasi terbesar, salah satunya minyak goreng.

"Pertama Minyakita plastik di Pasar Pagi, ukuran sesuai dengan jumlah yang tertera yang ada di kemasan. Kemudian di Pasar Jagastaru dalam bentuk kemasan botol 1000 ml, isinya 960 ml, kurang 40 ml," kata Sumanto.

Di Pasar Jagasatru, ketersediaan Minyakkita nampak berkurang. Sejumlah pedagang sembako bahkan menyediakan minyak goreng dengan merek lain.

Sumanto mengatakan, dirinya juga mendapatkan informasi tidak tersedianya Minyakkita di Bulog. Meski demikian, dirinya tidak mengetahui pasti penyebab tidak tersedianya Minyakkita di pasaran. Dalam sidak ini, diketahui juga ada sejumlah komoditas yang harganya naik tinggi.

"Untuk telor tadi masih baik ya, di harga 27 ribu per kilogram. Cabai merah, rawit hijau juga masih aman. Cuma cabai pedas atau cabai setan naik, dari harga 80 ribu per kilogram jadi 90 ribu per kilogram," tuturnya.

Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Cirebon Kota, AKP Fajri Ameli Putra mengatakan, temuan ini akan dilaporkan kepada Kapolres Cirebon Kota. Pihaknya juga mengatakan akan melakukan penyelidikan lebih lanjut terhadap temuan ini. Menurutnya, penyelidikan akan dilakukan terhadap distributor dan produsen Minyakkita. 

"Temuan ini akan kita laporkan ke atasan bahwa masih ada minyak yang di bawah volume. Penyelidikan lebih lanjut, tidak langsung ke pengecer, tapi harus dari produsen dan distributor nya," ungkapnya.

((Red.)) 

Polres Cirebon Kota Gelar Rakor Lintas Sektoral, Siapkan Pengamanan Idul Fitri 1446 H




POLRES CIREBON KOTA. – Kepolisian Resor (Polres) Cirebon Kota menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Lintas Sektoral guna mempersiapkan pengamanan Idul Fitri 1446 H. Kegiatan yang berlangsung di Aula Sanika Satyawada Polres Cirebon Kota pada Senin (17/3/2025) ini dihadiri oleh berbagai pihak terkait, termasuk unsur kepolisian, TNI, pemerintah daerah, serta perwakilan instansi strategis lainnya.

Kapolres Cirebon Kota, AKBP Eko Iskandar, S.H., S.I.K., M.Si dalam sambutannya menyampaikan bahwa Kota Cirebon merupakan jalur lintas antarprovinsi yang akan mengalami lonjakan arus kendaraan selama mudik Lebaran.

Untuk mengantisipasi kemacetan dan kecelakaan, Polres Cirebon Kota bersama stakeholder telah menyusun Operasi Ketupat Lodaya 2025.

"Operasi ini akan berlangsung selama 17 hari, mulai 23 Maret hingga 8 April 2025. Sebanyak 380 personel Polres Cirebon Kota, dibantu oleh Polda Jabar, TNI, serta instansi terkait, akan disiagakan di berbagai titik strategis," ungkapnya.

Kapolres juga menegaskan bahwa tujuan utama dari operasi ini adalah menciptakan kondisi keamanan dan ketertiban yang kondusif selama arus mudik dan balik, sesuai dengan tagline "Mudik Aman, Keluarga Nyaman."

Sementara itu, Wali Kota Cirebon, Efendi Edo, mengingatkan bahwa selain kelancaran lalu lintas, potensi bencana banjir juga perlu diantisipasi.

"Hujan dengan intensitas tinggi bisa menyebabkan genangan air yang berisiko menghambat perjalanan pemudik. Oleh karena itu, kita harus bahu-membahu dalam upaya mitigasi bencana agar Idul Fitri dapat dirayakan dengan aman dan nyaman," ujarnya.

Dandim 0614/Kota Cirebon, Letkol Inf. Saputra Hakki, menambahkan bahwa pihaknya siap mendukung pengamanan, khususnya di objek wisata dan pusat keramaian yang berpotensi menjadi titik rawan saat libur Lebaran.

Rakor ini juga diisi dengan berbagai paparan dari instansi terkait, termasuk kesiapan sarana dan prasarana jalan, ketersediaan BBM, serta langkah-langkah antisipasi bencana. Dengan koordinasi lintas sektoral yang matang, diharapkan pengamanan Idul Fitri di Kota Cirebon dapat berjalan lancar dan memberikan rasa aman bagi masyarakat.

((Red.)) 

Sabtu, 15 Maret 2025

Jelang Mudik Lebaran, Kapolres Cirebon Kota Sosialisasikan Keselamatan Berkendara

POLRES CIREBON KOTA. – Menjelang arus mudik Lebaran, Kapolres Cirebon Kota, AKBP Eko Iskandar, S.H., S.I.K., M.Si., turun langsung ke lapangan untuk memastikan kelancaran dan keselamatan pemudik.

Dalam kegiatan sosialisasi bertajuk Mudik Aman, Keluarga Nyaman!, Polres Cirebon Kota membagikan stiker keselamatan serta mengingatkan pengendara agar selalu mematuhi aturan lalu lintas.

"Kami ingin memastikan para pemudik bisa sampai ke tujuan dengan selamat dan bertemu keluarga dalam keadaan bahagia. Oleh karena itu, penting untuk berkendara dengan tertib, tidak terburu-buru, serta memastikan kendaraan dalam kondisi prima," ujar AKBP Eko Iskandar saat berinteraksi dengan pemudik di rest area 207A tol Palikanci, Sabtu (15/3/25)

Selain pembagian stiker keselamatan, jajaran Polres Cirebon Kota juga memberikan imbauan langsung kepada pengendara mengenai pentingnya beristirahat jika merasa lelah serta menghindari penggunaan ponsel saat berkendara. Langkah ini diambil untuk mengurangi risiko kecelakaan akibat kelelahan dan kurangnya konsentrasi di jalan.

Polres Cirebon Kota juga menyiagakan sejumlah pos pengamanan di titik-titik strategis guna memberikan pelayanan bagi para pemudik.

"Kami siap membantu dan melayani masyarakat. Jika ada kendala di perjalanan, segera datangi pos pengamanan terdekat atau hubungi layanan kepolisian 110," tambahnya.

Dengan adanya sosialisasi ini, diharapkan para pemudik lebih sadar akan pentingnya keselamatan di jalan. Sebab, perjalanan yang aman adalah kunci untuk bertemu keluarga dengan nyaman dan bahagia di kampung halaman. #MudikAmanKeluargaNyaman

((Red.)) 

Jumat, 14 Maret 2025

Pererat Sinergitas, Kapolres Cirebon Kota Gelar Silaturahmi Bersama KAI DAOP 3 Cirebon


POLRES CIREBON KOTA. -  Kapolres Cirebon Kota, AKBP Eko Iskandar, S.H., S.I.K., M.Si., melaksanakan kegiatan silaturahmi bersama Kepala DAOP 3 Cirebon, Mohamad Arie Fathurochman, di Kantor DAOP 3 Cirebon, Jumat (14/3/25). 

Pertemuan yang berlangsung hangat ini bertujuan mempererat sinergitas serta memperkuat koordinasi menjelang pelaksanaan Operasi Ketupat Lodaya 2025.

Kegiatan ini turut dihadiri jajaran pejabat utama Polres Cirebon Kota dan DAOP 3 Cirebon. Dari Polres Cirebon Kota hadir Kasat Lantas AKP Ngadiman, S.Kom., Kasat Intelkam AKP Iwan, S.H., M.H., Kanit Intelkam Polsek Cirebon Utara Barat AKP Tata Kurniawan, serta Kanit Binkamsa Sat Binmas Polres Cirebon Kota IPTU Andi Guritno, S.E.

Sementara dari DAOP 3 Cirebon, turut hadir Deputy Pam Kolonel Laut (P) Kristian, Manager Pam Muhlis Erwandi, serta jajaran staf KAI DAOP 3 Cirebon.

Kapolres Cirebon Kota, AKBP Eko Iskandar, S.H., S.I.K., M.Si menyampaikan bahwa silaturahmi ini bukan sekadar perkenalan dirinya sebagai Kapolres baru, tetapi juga sebagai momentum memperkuat sinergi antara kepolisian dan KAI DAOP 3 Cirebon dalam menjaga keamanan dan kelancaran transportasi, khususnya menjelang arus mudik dan balik Lebaran 2025.

“Kami berharap melalui silaturahmi ini, koordinasi antara Polres Cirebon Kota dan KAI DAOP 3 Cirebon semakin solid, terutama dalam menghadapi Operasi Ketupat Lodaya 2025. Keamanan dan kenyamanan masyarakat pengguna jasa kereta api adalah tanggung jawab bersama,” ujar AKBP Eko Iskandar.

Kepala DAOP 3 Cirebon, Mohamad Arie Fathurochman, menyambut baik kunjungan Kapolres beserta jajaran. Menurutnya, kolaborasi yang baik antara Polres dan KAI sangat penting dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif di lingkungan stasiun serta jalur kereta api.

“Sinergi ini penting tidak hanya saat arus mudik, tapi juga dalam pengamanan rutin dan penanganan potensi gangguan di jalur kereta api,” ujar Arie.

Melalui kegiatan ini, diharapkan terjalin hubungan yang harmonis dan koordinasi yang efektif antara kepolisian dan KAI DAOP 3 Cirebon, demi mewujudkan transportasi yang aman, nyaman, dan lancar bagi masyarakat, khususnya di wilayah Cirebon dan sekitarnya.

((Red.)) 

Perkuat Sinergi, Kapolres Cirebon Kota Silaturahmi dengan Kepala OJK Cirebon

POLRES CIREBON KOTA.– Kapolres Cirebon Kota, AKBP Eko Iskandar, S.H., S.I.K., M.Si menerima kunjungan silaturahmi Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Cirebon, Agus Muntholib, di ruang kerjanya pada Jumat (14/3/2025).

Pertemuan ini bertujuan mempererat sinergitas antara Polres Cirebon Kota dengan OJK Cirebon dalam mendukung keamanan sektor jasa keuangan di wilayah Kota Cirebon.

Silaturahmi ini turut dihadiri oleh jajaran pejabat utama Polres Cirebon Kota, diantaranya Wakapolres Cirebon Kota Kompol Rizky Adi Saputro, S.H., S.I.K., Kasat Lantas AKP Ngadiman, Kasat Reskrim AKP Fajri Ameli Putra, Kasat Intelkam AKP Iwan, Kasat Binmas AKP Sudarsono, serta Kasat Polair AKP Acep. 

Sementara dari OJK Cirebon, hadir Kepala Bagian Pengawasan Lembaga Jasa Keuangan, Tesar Pratama Gustarsjidi dan Pengawas Junior Perbankan dan Edukasi Perlindungan Konsumen, Kartika.

Kapolres Cirebon Kota, AKBP Eko Iskandar menyampaikan bahwa sinergitas yang baik antara Polres dan OJK sangat penting, khususnya dalam mendukung kelancaran proses penyidikan jika terjadi tindak pidana di sektor jasa keuangan.

“Kami menyambut baik kehadiran OJK Cirebon dan siap memperkuat koordinasi serta komunikasi, demi menjaga stabilitas dan keamanan ekonomi di Kota Cirebon,” ujar AKBP Eko Iskandar.

Dengan adanya silaturahmi ini, diharapkan hubungan antara Polres Cirebon Kota dan OJK Cirebon semakin solid, terutama dalam mencegah dan menindaklanjuti potensi pelanggaran hukum di sektor keuangan demi melindungi masyarakat.

Silaturahmi penuh keakraban ini menjadi langkah awal untuk membangun kolaborasi yang lebih erat dalam mendukung pertumbuhan ekonomi yang aman dan kondusif di Kota Cirebon.

((Rahmat)) 

Kamis, 13 Maret 2025

BERPUKA PUASA POLRI BERSAMA MEDIA SEBAGAI WUJUD POLRI BERSAMA MASARAKAT



Polres Wonosobo menggelar acara buka puasa Polri bersama media sebagai wujud Polri untuk masyarakat. Kegiatan yang berlangsung di RM Kedai Jakarta pada Kamis (13/3/2025) ini menjadi ajang silaturahmi serta wujud komitmen Polri dalam membangun hubungan harmonis dengan masyarakat melalui media.

Kapolres Wonosobo, AKBP Donny Lumbantoruan dalam sambutannya menyampaikan bahwa media memiliki peran penting dalam menyebarluaskan informasi yang akurat dan edukatif kepada masyarakat.

 Kami berharap sinergi antara Polri dan media dapat terus terjalin dengan baik, sehingga masyarakat mendapatkan informasi yang terpercaya, khususnya terkait keamanan dan ketertiban," ujarnya.

Acara yang berlangsung dalam suasana hangat ini dihadiri oleh sejumlah pejabat utama Polres Wonosobo serta sejumlah awak media yang ada di Kabupaten Wonosobo. Selain buka puasa bersama, kegiatan juga diisi dengan diskusi ringan mengenai peran media dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban di wilayah Wonosobo.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan hubungan baik antara Polres Wonosobo dan awak media dapat semakin erat, guna mendukung tugas kepolisian dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.


(Yudhi)