This is default featured slide 1 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured slide 2 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured slide 3 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured slide 4 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured slide 5 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

Minggu, 14 Juli 2024

Sambut 17 - an, Babinsa Dan Warga Bence Peduli Lingkungan


Blitar - Dalam rangka menyambut HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 Tahun 2024, Babinsa Koramil 0808/02 Garum bersama warga masyarakat, pagi ini melaksanakan kegiatan kerja bakti pembersihan lingkungan, di sepanjang jalan Lingkungan Bence 2 RT. 2 RW. 7 Kelurahan Bence Kecamatan Garum Kabupaten Blitar, Minggu (14/7/2024).

Kegiatan yang dilaksanakan bersama ini, sebagai wujud semangat kebersamaan dan kesadaran kolektif untuk menjaga kebersihan lingkungan, sekaligus merayakan momen bersejarah kemerdekaan bangsa.

Babinsa Koramil 0808/02 Garum dan warga setempat bekerja sama membersihkan lingkungan sekitar, mulai dari membersihkan saluran air, menyapu jalan, membersihkan area terbuka, hingga pengelolaan sampah. Aksi ini, dilakukan dengan penuh semangat dan kebersamaan, dimana seluruh peserta bergotong royong untuk menciptakan lingkungan yang bersih, nyaman dan indah.

Dalam suasana yang penuh kehangatan, Babinsa Koramil 0808/02 Garum memberikan motivasi kepada warga masyarakat untuk terus menjaga kebersihan lingkungan, sebagai bentuk cinta tanah air dan kepedulian terhadap kebersihan bersama. Kegiatan kerja bakti ini juga menjadi momen untuk memupuk rasa persaudaraan, solidaritas dan kebersamaan dalam membangun komunitas yang lebih baik.

Danramil 0808/02 Garum Kapten Kav Eko Wahyudiono menegaskan," Adanya partisipasi aktif dari Babinsa dan warga masyarakat dalam kegiatan pembersihan lingkungan ini, menjadi contoh nyata dari semangat gotong royong dan kepedulian terhadap lingkungan sekitar. Melalui aksi nyata ini, diharapkan masyarakat dapat semakin sadar akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan dan merasakan manfaat positif dari lingkungan yang bersih dan sehat," ujarnya.

Lebih lanjut ia menambahkan," Semoga semangat kebersamaan dan cinta tanah air seperti yang terwujud dalam kegiatan ini, dapat terus terjaga dan memberikan inspirasi bagi masyarakat lain untuk turut berpartisipasi dalam menjaga kebersihan lingkungan demi kehidupan yang lebih baik di masa depan," pungkasnya (Dim0808).


((Bang keling)) 

Antisipasi Giat Satu Suro Dan Suroan Agung, Forkopimda Apel Gabungan Di Kankab Blitar




Blitar - Dandim 0808/Blitar Letkol Inf Hendra Sukmana bersama Forkopimda Kabupaten Blitar, turut hadir dan mengikuti Apel Gelar Pasukan Dalam Rangka Pengamanan Satu Suro dan Suran Agung di wilayah hukum Polres Blitar. Kegiatan Apel Gelar Pasukan ini, dipimpin oleh Kapolres Blitar AKBP Wiwit Adisatria, S.H., S.I.K., M.T. dan berlangsung di Aloon-Aloon Pemkab Blitar Jl. Kusuma Bangsa Kel/Kec. Kanigoro Kabupaten Blitar, Minggu (14/7/2024).

Dengan kehadiran pucuk pimpinan Militer, Polri dan sipil, diharapkan pengamanan perayaan penting ini dapat berjalan lancar dan aman.

Dalam kegiatan tersebut, Dandim 0808 bersama Forkopimda Kabupaten Blitar memberikan arahan dan motivasi kepada seluruh pasukan yang terlibat dalam pengamanan acara Satu Suro dan Suran Agung. Mereka menekankan pentingnya sinergi yang solid antara TNI, Polri dan instansi terkait, dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama perayaan tersebut berlangsung.

Apel gelar pasukan ini, sebagai wujud persiapan dan koordinasi yang matang dalam mengantisipasi berbagai potensi gangguan keamanan selama acara perayaan berlangsung. Kehadiran Dandim 0808 dan Forkopimda Kabupaten Blitar di acara tersebut, mengindikasikan komitmen bersama untuk memberikan perlindungan maksimal bagi masyarakat, serta memastikan suasana perayaan berlangsung dengan aman dan damai.

Sementara itu, Dandim 0808 di sela sela kegiatan saat ditemui menegaskan," Dengan semangat kebersamaan dan sinergi antara TNI, Polri dan instansi terkait, harapannya pengamanan Satu Suro dan Suran Agung 2024 dapat berjalan sukses tanpa kendala," ujarnya.

Lebih lanjut Dandim menambahkan," Melalui persiapan yang matang dan koordinasi yang baik antara berbagai pihak terkait, diharapkan perayaan Satu Suro dan Suran Agung dapat berlangsung dengan lancar, damai dan penuh keceriaan bagi seluruh masyarakat, serta dapat memberikan kepercayaan dan rasa aman bagi seluruh masyarakat dalam menyambut momen penting tersebut," tegasnya (Dim0808).


((Rahmat)) 

Satgas Yonif 125/SMB Hadirkan Kegembiraan Warga Kimaam Papua


Merauke, --Pererat keakraban kepada warga kampung binaan, Satgas Yonif 125/Si'mbisa Pos Kimaam melaksanakan komunikasi sosial di Kampung Kimaam, Distrik Kimaam, Kabupaten Merauke. Kamis (11/07/2024).

Hal tersebut disampaikan oleh Danpos Kimaam Letda Inf Raden Andika dalam rilis tertulisnya di Distrik Kimaam, Minggu (14/07/2024).

Danpos mengatakan kegiatan komsos sebagai upaya untuk mempererat keakraban dan dapat menghidupkan suasana kegembiraan.

"Selain itu kegiatan ini menjadi sarana memupuk semangat kebersamaan dan kekompakan diantara anggota Satgas 125/SMB maupun dengan masyarakat sehingga akan semakin akrab dan rukun," ucap Danpos.

Sementara itu bapak Marinus (45) salah satu warga yang kami kunjungi merasa senang dengan kehadiran satgas Yonif 125/SMB.

"Sa ucapkan banyak terimakasih kepada bapak TNI, sa pu rasa bangga dan senang sekali TNI datang ke kampung semoga Tuhan selalu memberkati bapak TNI," ujarnya.

((Bang keling)) 


Sabtu, 13 Juli 2024

Kuwu Sukardi Berikan Semangat Kepada Warganya Dalam Program P2WKSS


Cirebon, Desa Karangwangi ditunjuk mewakili Kabupaten Cirebon untuk lomba Desa tingkat Provinsi dalam program P2WKSS, program yang ditujukan untuk meningkatkan kesejahteraan keluarga di lingkungan pedesaan. Kamis, (20/6/2024). Desa Karangwangi Kecamatan Depok Kabupaten Cirebon Jawa Barat.

Program yang diselenggarakan melalui realisasi pemberdayaan keluarga oleh berbagai dinas/insntansi terkait. Program tersebut yang diharapkan dapat mampu memberikan manfaat kepada masyarakat, ini sejalan dengan sasaran pembangunan bangsa Indonesia yaitu untuk menjadikan manusia Indonesia seutuhnya.

Kuwu Sukardi selaku Kades Karangwangi Kecamatan Depok mengatakan kepada awak media bahwa upaya ini menjadi lebih dari sekadar pencapaian prestasi, akan tetapi sebuah langkah konkret untuk memberikan dampak positif bagi masyarakat itu sendiri khususnya kepada 100 KK binaan.

100 KK binaan kepada pada kaum perempuan, bahwa program tersebut untuk mewujudkan kesetaraan gender dalam pembangunan, selain daripada itu kaum perempuan pun dapat turut serta sebagai subjek dalam pembangunan.

Kuwu Sukardi menyampaikan keberadaan program Peningkatan Peranan Wanita menuju Keluarga Sehat dan Sejahtera (P2WKSS) di Desa Karangwangi Kecamatan Depok telah secara nyata dirasakan masyarakat sekitar desa.

Beberapa dinas memberikan bantuan hibah kepada desa Karangwangi, salah satunya adalah bantuan berupa bibit ikan nila sebanyak 1.200 bibit ikan nila dari Dinas Perikanan, yang kemudian akan dikelola oleh 100 KK binaan perempuan di lokus.
Selain daripada itu 100 kakak binaan perempuan di lokus mampu membuat makanan stik dari daun katup dan puding, dan produk itu bisa dipasarkan pada posyandu-posyandu di wilayah Desa Karangwangi.

"Dengan adanya program tersebut berharap kaum wanita atau perempuan mampu menghasilkan sebuah karya yang bisa bermanfaat, minimalnya bisa bermanfaat untuk dirinya dan keluarganya, bahkan menjadikan seorang wanita yang tangguh mampu membantu perekonomian suaminya.

(Cephy)

Pj. Bupati Aceh Tenggara Drs.SYAKIR MSI minta pada semua orang tua/wali murid mendampingi anaknya pada masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) tp2024/2025



Kutacane, Pj.Bupati Aceh Tenggara Drs.SYAKIR.MSI meminta seluruh orang tua/wali murid agar mendampingi anaknya pada hari pertama masuk sekolah TP 2024/2025  pada hari senin 15 Juli 2024
Khusus pada sekolah SD/MI kls I (satu) dimana disebut dgn masa transisi PAUD ke SD/MI yg menyenangkan.
Anak tersebut masih sangat memerlukan dampingan orang tuanya karna belum mengenal lingkungan sekolah,guru, sarana & prasarana,teman, dan lainya.

PJ Bupati Agara membuat surat edaran nomor: 800/23/2024 tentang   implementasi masa perkenalan bagi peserta didik baru pada satuan pendidikan jenjang SD/MI TP 2024/2025 sebagai berikut:
a. Satuan pendidikan SD/MI menerapkan masa pengenalan lingkungan sekolah bagi peserta didik baru selama dua minggu pertama agar peserta didik merasa nyaman dan menyenangkan berkegiatan di lingkungan sekolah;
b. Oarang tua/wali murid diharapkan mendampingi peserta didik baru pada hari pertama masuk sekolah selama proses belajar berlangsung di sekolah
c. Orang tua/wali murid menjalin komunikasi yang baik dengan guru agar dapat menyelaraskan upaya dalam memberikan stimulasi kompetensi anak dirumah dan disekolah;

d. Satuan pendidikan memfasilitasi anak serta orang tua untuk berkenalan dengan lingkungan belajarnya disekolah;
e. Satuan pendidikan agar dapat membagikan booklet kepada guru, tenaga kependidikan serta utamanya orang tua/wali murid, agar memahami perubahan pendekatan pembelajaran terhadap anak, rangkaian praktik pembelajaran berupa booklet advokasi penguatan transisi PAUD dapat di akses melalui tautan/laman

Disamping itu juga pak PJ Bupati agara juga menyampaikan pada kepala Dikbud beserta jajaran agar pelaksanaan MPLS satuan pendidikan SD dan SMP  agar di  bentuk tim dalam pengawasan dengan melibatkan unsur unsur dr Dinas pendidikan kabid,kasi,uptd, pengawas sekolah ,stake holder pendidikan dan melaporkan semua kegiatanya MPLS pada pimpinan.
Pengenalan lingkungan sekolah bertujuan
1. Mengenali potensi diri siswa baru
2. mengembangkan intraksi positip antar siswa dan warga sekolah lainya
3. menumbuhkan motivasi,semangat dan cara belajar efektip
4. menumbuhkan prilaku positip

Sementara itu bunda Paud kabupaten Aceh tenggara Yulia Yusuf sakir menyampaikan agar semua sekolah SD/MI memastikan terlaksananya transisi Paud ke SD/MI yang menyenangkan
1. tidak ada tes calistung sarat masuk SD/MI
2. Perkenalan lingkungan sekolah selama 2(dua)minggu bagi siswa baru
3. Terapkan 6 pondasi dasar pada anak saat belajar: 1. Kematangan emosi, 2.keterampilan bahasa dan sosial, 3. Pengenalan nilai agama, 4.kematangan kognitip, 5.keterampilan motorik dan perawatan diri, 6. Pemaknaan belajar yang positif.

Sementara itu kadis Dikbud Agara H.Julkifli.S.Pd.M.Pd mengatakan kegiatan pelaksanaan MPLS satuan pendidikan SD dan SMP yang akan dilaksanakan pada hari senin 15 juli 2024  harus sesuai dengan petunjuk pelaksanaan yang telah ditetapkan oleh
peraturan mendikbud no 18 thn 2016 ttng pengenalan lingkungan sekolah bagi siswa baru bahwa dalam MPLS perlu dilakukan kegiatan yg bersifat educatif dan kreatif utk mewujudkan sekolah sebagai tempat belajar yg aman,ramah anak dan nyaman bagi peserta didik.
Siswa baru di lindungi dari kegiatan kegiatan yg mengarah pada tindak kekerasan, perpeloncoan atau perlakuan tidak wajar. 

Siswa baru kini punya jaminan melewati masa pengenalan  lingkungan sekolah dgn kegiatan yg bersifat educatif, kreatip dan menyenangkan. 2024,                 
Nara Sumber H.Julkifli.S.Pd.M.Pd.            Peliput MHD SABRI

Ramaikan Peringatan Hari Koperasi Nasional, Dinkop UKM Kabupaten Cirebon Gelar Lomba Futsal



KABUPATEN CIREBON — Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Dinkop UKM) Kabupaten Cirebon menggelar rangkaian kegiatan pada pelaksanaan peringatan Hari Koperasi Nasional ke-77 tingkat Kabupaten Cirebon tahun2024.

Peringatan Hari Koperasi Nasional ini dibuka dengan menggelar turnamen futsal antarkoperasi di ANT Sport Center Arum Sari Sumber, Kabupaten Cirebon, Kamis (11/7/2024).

Sekadar diketahui, Hari Koperasi Nasional diperingati setiap tanggal 12 Juli. Oleh karena itu, Pemerintah Kabupaten Cirebon melalui Dinkop UKM menggelar berbagai kegiatan dimulai dari tanggal 11 hingga 18 Juli 2024.

"Saya membuka kegiatan lomba futsal antarkoperasi dalam rangka memperingati Hari Koperasi Nasional ke-77 tingkat Kabupaten Cirebon 2024. Hari ini merupakan kegiatan awal perlombaan, sedianya ada 15 kegiatan," kata Kepala Dinkop UKM Kabupaten Cirebon, Drs H Dadang Suhendra MSi.

Dadang berharap, perlombaan futsal antarkoperasi bisa meramaikan rangkaian peringatan Hari Koperasi Nasional tingkat Kabupaten Cirebon. Kegiatan lomba futsal tersebut, dikatakan Dadang, sebagai ajang silaturahmi antarkoperasi di Kabupaten Cirebon.

"Jadi, tujuannya adalah silaturahmi dan gembira. Bukan untuk prestasi atau kejuaraan," ucap Dadang.

Lomba futsal antarkoperasi diikuti 16 tim, dan selama sepekan ke depan, Dinkop UKM Kabupaten Cirebon akan terus menggelar kegiatan.

"Dilanjut nanti pada tanggal 16, 17, dan 18 puncaknya (kegiatan peringatan Hari Koperasi Nasional). Nanti akan dihadiri Pak Pj Bupati Cirebon," tuturnya.

Tim Futsal Koperasi Brama Jaya Sejahtera Mendapatkan Juara 3 selain lomba futsal, rangkaian kegiatan lainnya yang digelar Dinkop UKM, yakni pagelaran tari jaipong dan kelana, bazar produk koperasi, pasar murah Bulog, penyerahan bantuan sosial, santunan anak yatim, donor darah PMI, workshop keuangan digital bersama Bank Indonesia, dan lainnya. (Cephy)

Rabu, 10 Juli 2024

Dandim 1016/Plk Hadiri Pelantikan Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Palangka Raya


Palangkaraya Kalteng,BUSER PRESISI 

Tgl 10 Juli 2024 .

Palangka Raya - Komandan Kodim 1016/Palangka Raya Letnan Kolonel Arh Jimmy Hutapea,S.E., menghadiri acara Pelantikan Ketua
dan Pengukuhan Pengurus
Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Palangka Raya Masa Bakti 2024-2028 bertempat di Hotel Best Western Palangka Raya, Rabu, (10/07/2024).

Dalam kesempatan tersebut , Sigit Widodo resmi menjabat sebagai Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Palangka Raya.Sigit Widodo dikukuhkan dan dilantik langsung oleh Ketua Umum KONI Kalteng, Rahmat Hidayat yang berlangsung dengan hikmat di Hotel Best Western Palangka Raya.

Rahmat Hidayat menyampaikan selamat serta berharap kepengurusan yang baru dapat mengembangkan olahraga sesuai dengan target.

Ketua KONI Palangka Raya, Sigit Widodo dalam kesempatan tersebut menyampaikan apresiasi dan menilai suatu kehormatan Ketua KONI Kalteng bisa hadir langsung bersama Sekretaris KONI Kalteng Ilham Busra.

"Momentum Pelantikan ini merupakan momentum yang sangat penting yang merupakan sekolah organisasi Olahraga,"katanya.

Sementara itu, Komandan Kodim 1016/Palangka Raya Letkol Arh Jimmy Hutapea,S.E. yang turut hadir dalam kesempatan tersebut mengucapkan selamat dan sukses kepada Ketua umum yang baru dan jajaran pengurus KONI Kota Palangka Raya yang baru saja di lantik.

"Selamat dan sukses kepada Ketua dan jajaran pengurus KONI Kota Palangka Raya, semoga nantinya bisa memajukan olahraga di Palangka Raya,"tutur Dandim 1016 .

Penulis : Irawatie 

Penerbit : Buser Presisi Kalteng .